Amran juga optimis Indonesia dapat menjadi lumbung pangan dunia sesuai dengan tekad Presiden Prabowo.

Sebagai orang yang dipercayakan Prabowo untuk membantu mencapai swasembada pangan, Amran memiliki pengalaman yang tidak diragukan.

Dengan latar belakang di bidang pertanian sejak masa muda, Amran telah menunjukkan keahliannya. Ia bahkan berhasil menemukan racun pembasmi tikus saat masih menjadi mahasiswa, yang kemudian dijadikan bisnis.

Di bawah bendera Tiran Grup yang dibentunya, Amran juga menjalankan bisnis distributor semen, unilever, tambang nikel, tambang emas, tambang batu bara, hingga SPBU.

Amran juga meraih penghargaan atas temuannya tersebut pada tahun 2009. Selain itu, bisnisnya terus berkembang dalam berbagai sektor, tidak hanya di bidang pertanian dan perkebunan.

Amran melanjutkan pendidikan pascasarjana dalam bidang Pertanian dan kesetiannya terhadap almamater membawanya menjadi Ketua IKA Unhas menggantikan HM Jusuf Kalla pada Maret 2022.

Orang-orang di IKA Unhas sangat menghargai dan mengagumi Amran karena kepintarannya, kerja keras, dan jiwa sosial yang tinggi.

Hal itu sebagaimana diungkapkan Kepala Sekolah Institut Bisnis dan Profesi IKA Unhas, Muhammad Ramli Rahim (MRR) yang menyebut Amran selalu mengulurkan tangan kepada siapa saja yang membutuhkan bantuannya.

Bahkan tidak hanya itu, Amran melalui AAS Foundation yang didirikannya sudah sangat sering memberikan bantuan terhadap korban bencana, menyantuni anak-anak di pantu asuhan, dan sebagainya.

“Bagi kami, beliau bukan hanya cerdas dan pekerja keras, tetapi juga punya jiwa sosial yang tinggi, kepeduliannya terhadap sesama itu sangat luar biasa,” ujar MRR.

Diharapkan Amran dapat menjalankan tugas barunya dengan baik, terutama dalam membantu Presiden Prabowo mencapai swasembada pangan.

“Kami harap beliau diberikan kelancaran dalam menjalankan tugasnya di pemerintahan Prabowo-Gibran. Semoga beliau amanah dan sukses mewujudkan swasembada pangan di Indonesia,” pungkasnya.

YouTube player