Maros, Rakyat News – Pemerintah Desa Bonto Matinggi, Kecamatan Tompobulu, Kabupaten Maros, kembali menyalurkan BLTDD (Bantuan Langsung Tunai Dana Desa) tahap VI. Penyaluran BLT tahap VI ini disalurkan di Kantor Desa Bonto Matinggi, Rabu (09/09/20).

Kepala Desa Bonto Matinggi, Khaerul mengatakan, penyaluran BLT tahap VI ini, ada 133 KK KPM (Keluarga Penerima Manfaat), yang berdampak Covid 19 yang menerima.

“Penyaluran BLT gelombang kedua ini sesuai dengan PMK (Peraturan Menteri Keuangan) Nomor : 50 tahun 2020. Bagi kami, penyaluran gelombang ke dua tahap VI ini, juga sudah diperintahkan oleh Bupati Maros dan Camat Tompobulu, melalui surat edaran,” kata Khaerul.

Kepada KPM yang menerima BLT-DD Tahap VI tersebut, lanjut Khaerul, jangan membeli barang yang tidak bermanfaat, tapi belanjalah kebutuhan sehari hari.

“Kami juga menghimbau warga Desa Bonto Matinggi penerima BLTDD Tahap VI tersebut, untuk memperhatikan protokol pencegahan Covid-19 serta newajibkan memakai masker, mencuci tangan dan social distancing,” ucapnya.

Sementara Camat Tompobulu, Kabupaten Maros, Nazaruddin S.Hut mengatakan, mengapresiasi para Kepala Desa di Kecamatan Tompobulu, karena telah melaksanakan Program Pemerintah, khususnya Pemerintah Kabupaten Maros, yakni BLT DD.

Semoga Covid 19 ini cepat berakhir, dan warga di Kematan Tompobulu khususnya, beraktifitas seperti biasanya.

Dalam pembagian BLT-DD ini ikut hadir Petugas dari Kecamatan Tompobulu, pendamping desa, Babinsa, Babhinkamtibmas, dan para Kepala Dusun. (gunt/ira)

Penulis : Anto

Editor : Takim