Honda Pamer Teknologi Hybrid hingga Siapkan Promo “Gaspol 35K” di GIIAS Makassar 2025
Menurut Angga, Brio kini telah menjadi ikon gaya hidup dinamis di Sulawesi Selatan, mobil bagi anak muda dan keluarga muda yang aktif. Kehadiran Honda di GIIAS Makassar, lanjutnya, sejalan dengan semangat kampanye “Start With Trust” yang menegaskan pentingnya kepercayaan antara Honda dan konsumennya.
Sebagai bentuk apresiasi terhadap loyalitas pelanggan, Honda menghadirkan program penjualan spesial bertajuk “Gaspol 35K Brio” selama pameran.
Melalui program ini, konsumen dapat menikmati beragam kemudahan pembelian, mulai dari uang muka ringan, bunga spesial, cicilan terjangkau, hingga program lucky dip dengan hadiah bernilai ratusan juta rupiah.
Selain itu, pengunjung berkesempatan memenangkan iPhone 17 Pro, Apple Watch Series 10, Raket Padel, TWS Sony, serta berbagai merchandise eksklusif Honda.
Honda juga menghadirkan area test drive yang memungkinkan pengunjung mencoba langsung performa mobil-mobil unggulannya seperti Honda WR-V, Honda HR-V e:HEV, dan Honda Step WGN e:HEV.
Suasana booth dibuat interaktif dan ramah keluarga dengan berbagai aktivitas menarik, seperti Racing Simulator Honda Brio, Photo Booth berhadiah, serta Dreams Café yang menghadirkan pengalaman khas Honda.
Angga menambahkan, partisipasi Honda di GIIAS Makassar bukan sekadar ajang pameran, tetapi juga bentuk nyata dari komitmen perusahaan untuk terus memberikan pengalaman berkendara terbaik bagi masyarakat Indonesia.
“Kami berharap kehadiran Honda di GIIAS tahun ini memberikan pengalaman menyenangkan bagi para pengunjung sekaligus menjadi bukti nyata komitmen kami untuk terus menghadirkan produk dan layanan terbaik,” tutupnya.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai aktivitas dan program Honda Outside Java, masyarakat dapat mengunjungi akun Instagram resmi @hondaoutsidejava. (Farez)








Tinggalkan Balasan