RAKYAT.NEWS, MOROWALI UTARAPT Pertamina Hulu Energi menemukan potensi sumber daya minyak dan gas (migas) pada sumur Tedong (TDG)-001 di Kecamatan Mamosalato, Kabupaten Morowali Utara, Sulawesi Tengah.

Direktur Eksplorasi PHE, Muharram Jaya Panguriseng, menyatakan hal tersebut saat kunjungan pihaknya sebagai perusahaan pengelola sektor Hulu Pertamina ke sumur Tedong (TDG)-001, Jumat (4/10/2024).

Turut serta dalam kegiatan ini, Wiko Migantoro, Wakil Direktur Utama PT Pertamina (Persero), Muhamad Arifin, Direktur Utama PT Pertamina EP Cepu, Avep Disasmita, Direktur Utama PT Pertamina Drilling Services Indonesia, Dedi Yusmen VP Eksplorasi Regional 4, dan Andry Sehang, General Manager Zona 13.

Muharram menjelaskan bahwa pengeboran sumur Tedong (TDG)-001 adalah bagian dari eksplorasi di area perbatasan serta untuk pengembangan ekonomi di Indonesia Timur. Ada juga pengeboran sebelumnya di sumur East Wolai (EWO)-001, West Wolai (WWO)-001, dan Julang Emas (JLE)-001. Fokus pengeboran ini adalah untuk mengetahui potensi sumber daya migas dari Formasi Batugamping Minahaki dan Tomori.

Sumur ini memiliki kedalaman 2.448 meter MD dan setelah pengujian, kolom hidrokarbon berketebalan 163 meter dengan laju produksi 15 juta kaki kubik per hari (mmscfd) dan 185 barel kondensat per hari (bcpd).

Muharram berharap, penemuan ini dapat mendukung pasokan energi selama 15-20 tahun ke depan untuk industri di wilayah tersebut, serta potensial untuk menyaingi Donggi.

“Hal ini sejalan dengan strategi eksplorasi untuk semakin agresif terutama di area Indonesia timur yang masih menyimpan potensi menjanjikan serta memberikan kontribusi signifikan untuk ketahanan energi nasional dan Sulawesi pada khususnya,” kata Muharram dikutip dari keterangan resminya, Jumat (4/10/2024).

Dalam acara yang sama, Wakil Direktur Utama PT Pertamina (Persero), Wiko Migantoro, menyatakan bahwa fokus utama mereka adalah pada eksplorasi domestik dengan total investasi sebesar USD 390 juta pada tahun 2024. Salah satunya adalah penemuan sumber gas Tedong yang berpotensi menjadikan Sulawesi sebagai pusat industri gas domestik seperti di Kalimantan Timur.

YouTube player

Tim Redaksi

Editor
Andi Fatur Rezky
Editor
Rakyat News
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Terkait

RAKYAT.NEWS, JAKARTA – Pemerintah bakal memberikan lahan gratis untuk mendirikan Koperasi Desa Merah Putih. Menurut Wakil Menteri Desa dan
RAKYAT.NEWS, JAKARTA – Presiden Prabowo Subianto mengatakan bahwa Indonesia bakal melakukan ekspor beras. Keputusan ini setelah Menteri
RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Menyambut pertandingan seru antara PSM Makassar vs Bali United yang akan berlangsung di Stadion Gelora BJ Habibie,
RAKYAT.NEWS, GOWA – Seiring pertumbuhan ekonomi dan mobilitas masyarakat di Sulawesi Selatan, kebutuhan akan layanan transportasi yang
RAKYAT NEWS, JAKARTA – Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan, menyampaikan keyakinannya bahwa Indonesia tidak akan membutuhkan
RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Telkomsel bersama Universitas Hasanuddin (UNHAS) dan Universitas Negeri Makassar (UNM) terus memperkuat kemitraan strategis
Kallafriends Beri Reward Spesial Bagi Pengguna Baru

Kallafriends Beri Reward Spesial Bagi Pengguna Baru

Rakyat News Ekonomi
RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Aplikasi gaya hidup Kallafriends kembali menghadirkan program spesial selama April 2025 bertajuk “Hattrick Fortune”,
RAKYAT.NEWS, JAKARTA – Harga emas batangan produksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) kembali mencetak rekor tertinggi sepanjang sejarah pada

Terkini

RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Makassar merilis prakiraan cuaca untuk wilayah Sulawesi Selatan dan
Indonesia, negara kepulauan dengan beragam budaya dan tantangan kesehatan yang unik, saat ini tengah menghadapi berbagai masalah kesehatan yang
Kota Langsa, terletak di Provinsi Aceh, dikenal sebagai kota pendidikan dan perdagangan, serta memiliki destinasi wisata menarik seperti Hutan Kota
Kota Magelang terkenal sebagai kota yang sejuk dan tenang. Di balik udara yang menyegarkan itu, ada tantangan tersendiri dalam menyimpan obat dengan
Kota Mataram, ibu kota Nusa Tenggara Barat, dikenal dengan iklim tropis yang panas dan lembap. Melansir https://pafimataramkota.org, bahwa kondisi
Pekanbaru, ibukota Riau yang terkenal dengan julukan Kota Bertuah, tak hanya tumbuh sebagai pusat perekonomian dan budaya. Tapi juga sebagai wilayah
Kota Bangil, yang terletak di Jawa Timur, bukan hanya dikenal dengan keindahan alamnya tetapi juga dengan perkembangan sektor kesehatannya. Seiring
Kesehatan adalah salah satu kebutuhan dasar yang penting untuk dijaga, baik oleh masyarakat maupun tenaga profesional. Di Kota Palangka Raya,
Dalam beberapa tahun terakhir, isu kesehatan mental dan penyakit tidak menular (PTM) menjadi sorotan di banyak wilayah Indonesia, termasuk Salatiga.
PAFI (Persatuan Ahli Farmasi Indonesia) Kabupaten Langkat merupakan salah satu cabang dari PAFI yang memiliki peran sangat penting dalam mendukung