“Saat ini sosialisasi dan pendaftaran QR Code Pertalite masih terus dilakukan di seluruh wilayah Sales Area yakni di Banten, Jabode, Sukabumi, Karawang, Bandung, dan Cirebon. Kami berharap agar masyarakat pengguna Pertalite dapat segera melakukan pendaftaran untuk mendapatkan QR Code sehingga dapat melakukan transaksi pembelian Pertalite dengan mudah dan nyaman,” ujar  Eko.

Ia juga menambahkan bahwa selain sosialisasi yang terus diperluas, pendaftaran QR Pertalite masih terus dibuka di website https://subsiditepat.mypertamina.id sehingga pendaftaran dapat dilakukan dari mana saja dengan memastikan kelengkapan dokumen kendaraan seperti KTP, STNK, dan foto kendaraan tampak samping yang menampilkan jumlah roda dan plat nomor.

“Bagi pendaftar yang membutuhkan bantuan mendaftar, dapat mengunjungi SPBU terdekat untuk mendapatkan bantuan langsung dari petugas, Petugas di SPBU siap membantu menjelaskan dan memandu langkah-langkah pendaftaran agar masyarakat bisa mendapatkan QR code dengan lebih cepat dan tanpa hambatan,” tegasnya.

YouTube player