Sebagai dukungan bagi para Pegawai Negeri Sipil Provinsi Sulawesi Selatan untuk menggunakan Bright Gas 5,5 kg, Pertamina memberikan fasilitas berupa penukaran 2 buah tabung LPG 3 kg menjadi 1 tabung Bright Gas 5,5 kg dengan biaya Rp 42.000,- ditambah harga isi ulang Bright Gas 5,5 kg. Kegiatan ini dimeriahkan juga dengan kegiatan Fun Cooking Competition yang diikuti oleh seluruh SKPD Provinsi Sulawesi Selatan dan pengundian doorprize berupa kompor dan regulator.

Menurut Joko Pitoyo selaku General Manager Pertamina MOR VII, “Pertamina mendukung himbauan pemerintah untuk penggunaan LPG tepat sasaran, terlebih karena adanya kuota terhadap penyaluran LPG 3 kg yang ditetapkan oleh pemerintah yang terkait dengan subsidi dan pembiayaan negara. Untuk memberikan pilihan bagi masyarakat akan produk berkualitas, Pertamina menyediakan pilihan produk LPG non-subsidi, yaitu Bright Gas 5,5 kg dan 12 kg yang sudah tersedia di wilayah Sulawesi Selatan.”

Pertamina sudah mendistribusikan produk Bright Gas 5,5 kg di Provinsi Sulsel sejak Desember 2016. Bright Gas 5,5 kg saat ini sudah tersedia di agen, pangkalan, dan SPBU provinsi Sulawesi Selatan. Masyarakat juga dapat melakukan pemesanan dengan layanan antar sampai ke rumah melalui contact center Pertamina 1-500-000. Bagi masyarakat yang tidak memiliki tabung Bright Gas 5,5 kg dapat melakukan penukaran 2 unit tabung LPG 3 kg dengan 1 unit tabung Bright Gas 5,5 kg hanya dengan membayar Rp 42.000,- ditambah dengan harga isi Bright Gas 5,5 kg. Sedangkan untuk penukaran 1 unit tabung LPG 3 kg dengan 1 unit tabung Bright Gas 5,5 kg akan dikenakan biaya Rp 151.000,- ditambah harga isi Bright Gas 5,5 kg. Masyarakat juga dapat langsung membeli tabung dan isi Bright Gas 5,5 kg dengan harga Rp. 333.000,- per tabung. Untuk harga isi ulang Bright Gas 5,5 kg di wilayah Sulsel berkisar dari Rp 73.000,- sd. Rp 80.000,- per tabung.

YouTube player