Pegadaian Luncurkan Aplikasi “Tring!” di Makassar, Hadirkan Akses Investasi Emas Mulai Rp10 Ribu
RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – PT Pegadaian Kantor Wilayah VI Makassar resmi meluncurkan Tring!, sebuah aplikasi digital inovatif yang dirancang untuk mempermudah masyarakat dalam mengakses layanan keuangan hingga investasi emas secara praktis dan aman.
Peluncuran aplikasi tersebut dikemas dalam Festival Tring! yang berlangsung meriah di Mall Ratu Indah Makassar, Jumat (31/10/2025), dengan menghadirkan beragam kegiatan dan promo menarik.
Acara ini dihadiri oleh Pemimpin Wilayah Pegadaian Kanwil VI Makassar, Ngadenan, Kepala Direktorat Pengawasan Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi, Pelindungan Konsumen, dan Perizinan Lembaga Jasa Keuangan OJK Sulselbar, Arief Machfoed, serta Kepala Bagian Perekonomian Pemkot Makassar, Muhammad Amri.
Dalam sambutannya, Ngadenan menegaskan bahwa peluncuran Tring! merupakan langkah nyata transformasi digital Pegadaian untuk menjawab kebutuhan masyarakat yang semakin mengandalkan teknologi dalam mengelola keuangan.
“Aplikasi Tring adalah bentuk nyata transformasi digital Pegadaian, agar masyarakat bisa mengakses layanan gadai, investasi, dan bank emas di mana saja, kapan saja, dengan lebih aman dan mudah,” ujar Ngadenan.
Aplikasi ini memungkinkan pengguna menabung emas mulai dari Rp10.000, serta menyediakan berbagai fitur unggulan seperti tabungan emas, titipan emas, deposito emas, hingga transfer emas antar pengguna.
Menurut Ngadenan, Tring! bukan hanya sekadar aplikasi transaksi, tetapi juga sarana edukasi finansial bagi masyarakat untuk belajar menabung dan berinvestasi sejak dini.
“Melalui Tring, masyarakat bisa belajar menabung dan berinvestasi sejak dini. Inilah bentuk nyata inklusi keuangan,” tegasnya.
Sebagai bagian dari Festival Tring!, Pegadaian menghadirkan berbagai promo menarik seperti diskon hingga Rp200 ribu untuk produk cicilan dan tabungan emas, serta menghadirkan layanan cek kadar emas, penjualan emas, pameran UMKM binaan, hingga sajian kopi khas Fun Lending.


Tinggalkan Balasan Batalkan balasan