“Kunjungan kerja ini tidak hanya sebagai bentuk silaturahmi, tetapi juga untuk mempererat hubungan dan memperkuat sinergi dengan stakeholder. Dukungan dari berbagai pihak memberikan keyakinan dan semangat bagi kami dalam menjalankan tugas mulia ini demi bangsa dan negara,” ujarnya.

Edyansyah menambahkan bahwa keberhasilan menghadirkan listrik andal hingga ke pelosok dan kawasan industri sangat bergantung pada kemitraan strategis dengan berbagai pihak, baik pemerintah daerah, aparat keamanan, maupun masyarakat.

Langkah penguatan kolaborasi ini menjadi bagian dari strategi PLN dalam membangun sistem ketenagalistrikan yang inklusif, tangguh, dan berkelanjutan demi mendukung pembangunan daerah dan nasional. (*)

YouTube player