RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat (Sulselbar), Darwisman, mendorong industri asuransi untuk meningkatkan literasi dan inklusi asuransi.

Menurut Darwisman, industri asuransi sangat penting dalam menjaga stabilitas ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

“Di tengah berbagai tantangan yang kita hadapi, industri asuransi hadir untuk memberikan ketenangan serta kepastian bagi para pemegang polis dan keluarga, terutama dalam menghadapi risiko-risiko yang tak terduga,” kata Darmawisman saat menghadiri puncak Hari Asuransi Nasional di Antama Foodcourt, Minggu (10/11/2024).

Berdasarkan hasil Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan Tahun 2024, indeks literasi keuangan nasional mencapai 65,43 persen, sedangkan indeks inklusi keuangan mencapai 75,02 %.

Data ini menunjukkan pentingnya meningkatkan pemahaman mengenai asuransi agar masyarakat dapat lebih memahami dan memanfaatkan produk asuransi dalam kehidupan sehari-hari.

Darwisman juga mendorong para pelaku industri asuransi untuk terus berinovasi dan meningkatkan layanan kepada masyarakat.

“Saya yakin, dengan kerja keras dan semangat kebersamaan, kita dapat menjadikan asuransi bagian dari gaya hidup masyarakat yang lebih aman dan sejahtera,” tambahnya.

Puncak Hari Asuransi 2024 dengan tema “Literasi Asuransi untuk Negeri: Pahami, Miliki, Lindungi” diselenggarakan oleh Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) Makassar.

Acara tersebut dihadiri sekitar 500 peserta dan turut merayakan Hari Asuransi Nasional yang ke-18.

Beberapa tamu kehormatan yang hadir dalam acara tersebut antara lain Kepala Kantor Perwakilan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) Makassar, Fuad Zaen, Direktur Pengawasan Lembaga Jasa Keuangan Kantor OJK Sulsebar, Budi Susetiyo.

Hadir juga Direktur Pengawasan Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi, Pelindungan Konsumen dan Layanan Manajemen Strategis, Arif Machfoed, Ketua AAUI Sulawesi Selatan, Firman Baso, Deputi Direktur Pengawasan LJK 1, Muhamad Budiman, Deputi Direktur Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi, dan Pelindungan Konsumen, Amiruddin Muhidu serta para dewan penasihat AAUI Sulsel dan pimpinan industri asuransi lainnya.

YouTube player